Pemprov DKI Fasilitasi Warganya Mudik Lebaran 1444 H

    Pemprov DKI Fasilitasi Warganya Mudik Lebaran 1444 H
    Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo

    JAKARTA, Pulang kampung  merupakan ritual budaya tahunan menjelang Idul Fitri. 

    Mereka yang hidup dan tinggal di berbagai kota di Indonesia berbondong-bondong kembali ke kota asal orangtua.

    Berkumpul bersama keluarga, saling silaturahim ke rumah sanak saudara, hingga menikmati masakan ibunda sudah tentu jadi momen berharga  setiap tahun.

    Selain aspek budaya dan agama, Mudik menjadi traveling massal yang dilakukan oleh masyarakat. 

    Seluruh moda transportasi digunakan, seperti mobil pribadi, pesawat, kereta, kapal laut, motor, dan bus. Inilah sebabnya banyak timbul kemacetan di mana-mana. 

    Terkait hal itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan,  Pemprov DKI  mengadakan program mudik gratis tahun 2023 bagi warga Jakarta yang akan merayakan Lebaran di kampung halaman dan kembali lagi ke Jakarta. 

    Mudik gratis pada 1444 Hijriah akan melayani perjalanan menuju 19 kota/kabupaten di enam provinsi.

    Keenam provinsi tersebut yakni Lampung, Sumatra Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dan Jawa Timur. Perinciannya, Kota Bandar Lampung menjadi kota tujuan di Provinsi Lampung, lalu Kota Palembang jadi tujuan di Provinsi Sumatra Selatan, Kuningan dan Tasikmalaya di Provinsi Jawa Barat.

    Sementara itu, di Jawa Tengah, kota tujuannya lebih beragam, mulai dari Tegal, Pekalongan, Semarang, Kebumen, Cilacap, Purwokerto, Solo, Sragen, Wonosobo dan Wonogiri. Lalu, Kota Yogyakarta di Provinsi DIY serta Madiun, Kediri, Jombang, dan Malang di Provinsi Jawa Timur.

    "Arus mudik, disiapkan sebanyak 278 bus dengan kapasitas 11.120 penumpang dan 13 truk yang akan mengangkut 390 sepeda motor. Sedangkan saat arus balik disediakan 204 bus berkapasitas 8.160 penumpang dan 10 truk yang akan mengangkut 300 sepeda motor" kata Syafrin, Kamis(23/3/2023)

    Menurutnya, pengangkutan sepeda motor pemudik tersebut untuk layanan sembilan kota/kabupaten, yakni Kuningan, Tasikmalaya, Semarang, Kebumen, Solo, Wonogiri, Yogyakarta, Jombang, dan Malang. 

    "Bagi masyarakat yang ingin mendatar progam mudik gratis DKI Jakarta Tahun 2023 dapat mendaftar mulai 23 Maret 2023 secara online maupun offline, " ujarnya.

    Informasi mengenai pendaftaran online dapat dilihat melalui media sosial Dishub DKI Jakarta dan website mudik gratis dimudikgratisjakarta.com. Adapun, pendaftaran secara offline dapat dilakukan di enam  lokasi service point, baik di kantor Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta dan Kantor Suku Dinas Perhubungan di lima Wilayah Kota Administrasi.

    Para pendaftar diwajibkan menyiapkan sejumlah persyaratan yang diperlukan, seperti melampirkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK), kartu atau bukti vaksin Covid-19, serta Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor apabila membawa sepeda motor. (hy)

    jakarta
    Heriyoko

    Heriyoko

    Artikel Sebelumnya

    TNI AL Mendominasi Kejuaraan Menembak Danpaspampers...

    Artikel Berikutnya

    Menaker Ida Fauziyah Turut Hadir Dampingi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Perawatan  Holistik dan Optimal Bayi Prematur

    Tags